Senin, 25 Februari 2013

Lindungi Artikel Original Anda dengan Copyscape

Bila anda blogger sejati yang membuat artikel dengan memutar otak anda sendiri pasti akan sangat merasa kecewa bila artikel anda di copy oleh orang lain, apa lagi tanpa menunjukan situs referensinya. Nah untuk itu saya bagikan info cara mengetahui orang yang meng-copy artikel anda. Bukan berarti dengan ini orang tidak bisa meng-copy artikel anda, namun anda hanya dapat mengetahui siapa yang meng-copy artikel anda untuk ditindak lanjuti.
Berikut rangkumannya :


  • Buka link berikut ini : www.copyscape.com. Lalu akan muncul halaman berikut ini. Masukkan URL website anda di kolom yang disediakan. Lalu klik tombol Go.
 
  • Setelah itu anda akan melihat hasil pengecekan dari copyscape sebagai berikut.
 

Apa makna dari hasil tersebut ?

Artinya adalah ada 6 artikel yang mirip/hampir sama dengan artikel yang anda buat. Untuk mengetahui siapa yang meng-copy anda hanya tinggal klik link artikel tersebut. Setelah halaman website nya terbuka anda dapat melihat kapan artikel tersebut diterbitkan. Bila tanggalnya setelah tanggal anda menerbitkan artikel maka besar kemungkinan dia meng-copy artikel anda. Dan bila sebaliknya, waspadalah ! Anda patut mencurigai diri anda sendiri.

Semoga bermanfaat bagi anda dan Terima Kasih.


Protected by Copyscape Duplicate Content Protection Tool

Sabtu, 23 Februari 2013

Cara Mengetahui Kecepatan Tampil Sebuah Website

Kecepatan tampil sebuah website adalah salah satu faktor penting yang menunjang popularitas website tersebut. Biasanya seseorang yang membuka sebuah website komersial seperti blog rata-rata hanya mau menunggu 10 detik. Bila sudah lebih dari itu maka orang tersebut dapat membatalkan kunjungannya ke website tersebut, alhasil website tersebut tidak dibaca kontennya.

Nah pada kesempatan ini saya akan memberi salah satu cara mengetahui kecepatan tampil sebuh website. Cara berikut sangatlah mudah tidak akan memusingkan anda.
Mari kita coba.


Kemudian akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Lalu masukkan url web anda di kolom yang di sediakan. Setelah itu klik tombol ANALIZE.


Tunggu beberapa saat hingga proses analisa selesai. Setelah selesai akan muncul halaman seperti ini yang menunjukkan angka kecepatan tampil website anda. Angka yang bersifat bagus adalah di atas 80. Itu menunjukkan website anda cukup cepat tampil saat di buka.



Sekian info yang dapat saya bagikan kali ini, semoga bermanfaat bagi anda.
Terima Kasih.

Cara Mendapatkan Uang Dari Blog

Susahnya mencari lapangan pekerjaan membuat sebagian orang memutar otak untuk mendatangkan rupiah. Sebenarnya sih banyak cara mendapatkan uang selain dari pada lapangan pekerjaan sebagai pegawai kantoran. Salah satunya adalah mendapatkan rupiah dari blog.

Bukan berarti pihak blogger.com yang membayar kita karena sesuatu, tapi salah satunya adalah memasangkan iklan online pada blog kita. Di sini berarti kita sebagai publisher iklan tersebut. Kita harus menjalin kerjasama dengan pihak yang menyediakan layanan iklan online tersebut. Karena di sini berbicara tentang iklan layanan iklan online maka kita harus cermat memilih rekanan yang menyediakan layanan iklan online. Kenapa saya tulis begitu karena pada media online tidak mengharuskan seseorang mencantumkan data pribadinya yang asli.


Banyak situs yang menyediakan layanan iklan online seperti kliksaya.com, sitti.co.id kumpulblogger.com dan salah satunya yang sudah saya coba adalah adsensecamp.com. Cara untuk mendaftar dan memasang iklannya tidaklah susah, cukup keahlian dalam meng-klik link saja. Baca juga artikel saya mengenai cara registrasi dan pasang iklan adsensecamp.com. Layanan yang disediakan situs iklan online tersebut tidak terlalu berbeda, semuanya berdasarkan cara yang sama yaitu PPC (Pay Per Click). Artinya adalah setiap satu kali klik iklan yang muncul di blog anda maka penyedia layanan iklan online tersebut akan membayar anda sebesar ..... silahkan anda lihat sendiri pada situs yang bersangkutan.

Syarat dalam menerbitkan iklan online ini juga tidak begitu rumit, mungkin anda hanya diminta untuk memberikan softcopy tanda pengenal anda (KTP). Namun ada juga beberpa situs tersebut tidak terlalu menekankan untuk hal tersebut.

Selain jasa PPC tersebut ada juga jasa penerbitan banner yang artinya seseorang menyewa blog anda untuk mempromosikan bannernya. Untuk blog pemula mungkin masih dengan harga yang kecil. Namun bila blog sudah populer, pagerank tinggi, dan traffic yang hebat maka harga sewa space banner dapat ditingkatkan pula.

Bagaimana ? Apakah anda tertarik untuk melakukan hal tersebut ?
Anda bisa mencobanya sekarang juga, jangan menunggu waktu lagi karena waktu tidak akan kembali. Mari saling berbagi informasi. Terima Kasih.

Jumat, 22 Februari 2013

Traffic Exchange Untuk Mendapatkan Traffic Ke Web Kita

Traffic Exchange merupakan salah satu layanan yang menyediakan media untuk saling bertukar traffic. Cara kerja traffic exchange ini adalah menampilkan website seseorang yang bergabung dalam layanan tersebut. Bila website tersebut tampil di browser anda maka website anda juga akan tampil di browser pada user yang sedang online lainnya. Traffic Exchange ini kebanyakan menyediakan layanan ratio 1:1 yang mana artinya setiap anda melihat sebuah website maka website anda juga akan tampil sekali, begitu pula seterusnya.





Apa sih keuntungan dari layanan ini ?
Layanan ini dapat meningkatkan traffic yang datang ke web anda, ada tidak perlu susah payah mengutak atik tentang SEO, tidak perlu susah payah promosi banner, link dan sebagainya. Anda cukup bergabung dalam layanan ini dan bahkan layanan ini tidak dipungut biaya sepeser pun.

Bagaimana caranya untuk bergabung ?
Layanan ini sudah banyak tersedia untuk sekarang ini, dan website penyedianya pun sudah sangat user friendly, tidak akan menyusahkan untuk user. Berikut ini adalah beberapa web yang menyediakan layanan traffic exchange:
 Baca juga artikel saya Tingkatkan Traffic Lewat TrafficG.com



Apakah anda tertarik untuk bergabung dengan layanan ini ? Pastinya anda akan mendapatkan banyak keuntungan bila bergabung dengan layanan ini. Selain yang saya paparkan di atas masih banyak website yang menyediakan layanan tersebut yang saya rekomendasikan adalah link di atas. Selamat Mencoba.

Tingkatkan Traffic Lewat TrafficG.com

TrafficG.com merupakan salah satu situs penyedia layanan Traffic Exchange yang cukup mumpuni untuk saat ini. Selain ini masih banyak situs-situs yang menyediakan layanan serupa. Nah, pada kesempatan ini saya akan coba jelaskan cara untuk meningkatkan traffic melalui situs TrafficG.com. Cara ini sebenarnya mudah karena tampilan dari pada website nya yang sangat user friendly. Berikut akan saya rangkum.


  • Pertama anda buka www.trafficg.com kemudian pada kolom menu sebelah kiri ada tombol Register Now, klik tombol tersebut untuk memulai registrasi.
  • Setelah itu akan muncul halaman dengan form untuk mengisi data anda. Isikan data anda pada form yang disediakan secara lengkap. Bila terjadi kesalahan seperti username sudah digunakan akan langsung dimunculkan pada halaman tersebut. Setelah data diisi dengan lengkap lalu klik tombol Sign Me Up!.
  • Kemudian akan muncul halaman untuk menambahkan data website yang akan anda promosikan di sana. Isilah form tersebut sesuai dengan data website anda. Setelah itu klik tombol Add this site!.

  • Setelah itu trafficg.com akan melakukan verifikasi terhadap data website yang anda submit. Bila data benar makan website akan muncul. Setelah itu kli tombol Click Here To Return To TrafficG untuk kembali ke halaman trafficg.com.
  
  • Kemudian anda akan berada kembali di halaman user trafficg.com, untuk memulai mendapatkan traffic maka anda harus memulai untuk surfing (menjelajahi internet), semakin lama anda surfing maka semakin banyak credit yang anda dapatkan dan semakin banyak traffic menuju website anda. Caranya adalah cukup klik menu Start Surfing For Credits!. Atau pada sidebar menu sebelah kiri pada tombol Surf 4 Credits.
 
  • Biasanya akan muncul tab baru untuk melakukan surfing. Anda akan diminta untuk memilih bahasa yang akan anda gunakan dalam melakukan surfing. Pilihlah salah satu bahasa yang akan anda gunakan. Terkadang juga hanya muncul satu pilihan. Lalu klik menu Start Surfing.
  
  • Untuk mendapatkan credits maka pada banner trafficg.com yang muncul di atas website yang sedang tampil, anda harus cocokkan kata yang muncul pada gambar dengan kata yang disediakan dalam link. Setelah itu klik kata yang cocok dengan gambar. Perlu diingat bahwa ada waktu untuk meng-klik link tersebut. Bila proses penghitungan waktu sudah selesai maka akan muncul tulisan Go, setelah itu anda baru boleh klik tombol tersebut. Bila anda meng-klik tombol tersebut sebelum itu maka tidak ada credits yang akan anda dapatkan.

Seperti itulah kira-kira untuk mendapatkan traffic dari trafficg.com, anda harus melakukan surfing berulang-ulang untuk mendapatkan traffic yang tinggi. Selamat mencoba untuk anda.

Support by:

Kamis, 21 Februari 2013

Cara Memasang Iklan AdsenseCamp pada Blog

AdsenseCamp merupakan salah satu situs yang menyediakan layanan PPC (Pay Per Click). Sebenarnya selain AdsenseCamp masih banyak penyedia layanan PPC yang terpercaya di Indonesia seperti KumpulBlogger.com, KlikSaya.com, sitti.co.id dan sebagainya.
Nah pada kesempatan yang baik ini saya akan mencoba untuk berbagi informasi untuk anda bagaimana cara untuk memasang iklan AdsenseCamp pada blog anda.


pasang iklan adsensecamp
  • Setelah itu akan muncul form untuk melakukan pengisian data anda. Isilan form tersebut dengan benar. Setelah mengisi form harap beri tanda Checklist pada kolom persetujuan aturan lalu klik Submit.
pasang iklan adsensecamp
  • Bila proses registrasi sukses maka akan muncul tulisan seperti di bawah ini, bila registrasi gagal ulangi lagi langkah sebelumnya. Biasanya kegagalan registrasi disebabkan oleh data yang kurang pada form atau Username yang diinginkan sudah digunakan oleh orang lain.
pasang iklan adsensecamp
  • Setelah registrasi sukses, bukalah email yang anda daftarkan tadi untuk melihat e-mail yang dikirimkan oleh admin adsensecamp.com. Kemudian bukalah link yang diberikan untuk memverifikasi kebenaran akun anda.
pasang iklan adsensecamp
  • Setelah melakukan verifikasi maka akan muncul tulisan seperti ini pada halaman web adsensecamp.com. Pada halaman ini diterangkan bahwa akun anda telah diverifikasi kebenarannya. Username dan Password anda akan dimunculkan pada halaman ini. Lalu lakukan login ke halaman member area.
pasang iklan adsensecamp
pasang iklan adsensecamp
  • Sebelum anda dapat menerbitkan iklan, anda harus memberikan channel iklan anda, di mana iklan akan diterbitkan. Caranya adalah pada menu Publisher anda klik submenu Manage Channel.
pasang iklan adsensecamp
  • Setelah itu akan muncul Form untuk menambahkan Channel Iklan, isikan form tersebut secara lengkap. Setelah itu tekan tombol save untuk melanjutkan.
  pasang iklan adsensecamp 
  •  Jika sudah berhasil akan muncul tulisan seperti ini pada halaman adsensecamp.com. Kemudian klik tombol Dapatkan Kode HTML Iklan.
pasang iklan adsensecamp
  • Setelah tombol tersebut di klik maka akan muncul halaman seperti di bawah ini. Anda dipersilahkan untuk memilih model iklan yang ingin anda tampilkan, mengedit warnanya dsb. Preview iklan juga dimunculkan disana. Setelah menemukan model yang tepat lalu klik tombol Pilih Template Iklan Ini.
pasang iklan adsensecamp
  • Setelah itu script code untuk iklan tersebut akan dimunculkan pada halaman berikutnya. Copy script tersebut lalu letakkan di web anda dimanapun anda inginkan.
pasang iklan adsensecamp
Mudah bukan ?
Mungkin sekian yang dapat saya bagikan untuk anda semua, untuk tutorial yang lainnya akan saya rangkum pada kesempatan berikutnya.
Terima kasih.

Support by:

Kehamilan Lewat Waktu (Postterm)

Kehamilan Lewat Waktu


Kehamilan umumnya berlangsung 40 minggu atau 280 hari dari hari pertama haid terakhir. Kehamilan aterm ialah usia kehamilan antara 38 sampai 42 minggu dan ini merupakan periode dimana terjadi persalinan normal. Kehamilan yag melewati 294 hari atau lebih dari 42 minggu lengkap disebut sebagai post term atau kehamilan lewat waktu. Angka kejadian kehamilan lewat waktu kira-kira 10% bervariasi antara 3,5%-14%. Perbedaan yang lebar disebabkan perbedaan dalam menentukan usia kehamilan. Disamping itu perlu diingat bahwa para ibu sebanyak 10% lupa akan tanggal haid terakhir disamping sukar menentukan secara tepat ovulasi. Perhitungan usia kehamilan umumnya memakai rumus Naegele, tetapi selain pengaruh factor di atas masih ada factor siklus haid dan kesalahan perhitungan. Sebaliknya Boyce mengatakan dapat terjadi kehamilan lewat waktu yang tidak diketahui akibat masa proliferasi yang pendek.

Kini dengan adanya pelayanan USG maka usia kehamilan dapat ditentukan lebih akurat terutama bila dilakukan pemeriksaan pada usia kehamilan 6-11 minggu sehingga penyimpangan hanya 1 minggu. Kekhawatiran dalam menghadapi kehamilan lewat waktu ialah meningkatnya resiko kematian dan kesakitan perinatal. Resiko kematian perinatal kehamilan lewat waktu dapat menjadi 3 kali dibandingkan kehamilan aterm. Di samping itu ada oula komplikasi yang lebih sering menyertai seperti letak defleksi, posisi oksiput posterior, distosia bahu dan perdarahan postpartum.

Masalah Perinatal

Fungsi plasenta mencapai puncaknya pada kehamilan 38 minggu dan kemudian mulai menurun terutama setelah 42 minggu, hal ini dapat dibuktikan dengan penurunan kadar estriol dan plasental laktogen. Rendahnya fungsi plasenta berkaitan dengan peningkatan kejadian gawat janin dengan resiko 3 kali. Akibat dari proses penuaan plasenta maka pemasokan makanan dan oksigen akan menurun di samping adanya spasme arteri spiralis. Janin akan mengalami pertumbuhan terhambat dan penurunan berat, dalam hal ini dapat disebut sebagai dismatur. Sirkulasi uteroplasenter akan berkurang dengan 50% menjadi hanya 250 ml/menit. Jumlah air ketuban yang berkurang mengakibatkan perubahan abnormal jantung janin. Kematian janin akibat kehamilan lewat waktu ialah terjadi pada 30% sebelum persalian, 55% dalam persalinan dan 15% post natal. Penyebab utama kematian perinatal ialah hipoksia dan aspirasi mekonium. Komplikasi yang dapat dialami oleh bayi baru lahir ialah suhu takstabil, hipoglikemi, polisitemia dan kelainan neurologik.

Diagnosis

Postterm ialah kondisi bayi yang lehir akibat kehamilan lewat waktu dengan kelainan fisik akibat kekurangan makanan dan oksigen. Bila kasus telah mengalami insufisiensi yang berat maka akan lahir bayi dengan kelainan seperti di atas.
Tanda postterm dapat di bagi dalam 3 stadium :
  1. Stadium I. Kulit menunjukan kehilangan verniks kaseosa dan maserasi berupa kulit kering, rapuh dan mudah mengelupas.
  1. Stadium II. Gejala diatas disertai pewarnaan mekonium (kehijauan) pada kulit.
  1. Stadium III. Terdapat pewarnaan kekuningan padakuku, kulit dan tali pusat.

Diagnosis kehamilan lewat waktu biasanya dari perhitungan rumus Naedele setelah mempertimbangkan siklus haid dan keadaan klinis. Bila terdapat keraguan, maka pengukuran tinggi fundus uteri serial dengan sentimeter akan memberikan informasi mengenai usia gestasi lebih tepat. Keadaan klinis yang mungkin ditemukan ialah : air ketuban yang berkurang, gerakan janin yang jarang.
Bila telah dilakukan pemeriksaan ultrasonografi serial terutama sejak trimester pertama maka hampir dapat dipastikan usia kehamilan. Sebaliknya pemeriksaan yang sesaat setelah trimester III sukar untuk memastikan kehamilan.
Pemeriksaan sitologi vagina (indeks kariopiknotik >20%) mempunyai sensitifitas 75% dan tes tanpa tekanan degan kardiotokografi mempunyai spesifisitas 100% dalam menentukan adanya disfungsi janin plasenta atau postterm. Perlu diingat bahwa kematangan serviks tidak dapat dipakai untuk menentuka usia gestasi.

Penilaian Keadaan Janin dan Penanganan Persalinan



Yang terpenting dalam menangani kehamilan lewat waktu ialah menentukan keadaan janin karena keterlambatan akan menimbulkan resiko kegawatan. Dengan sikap konservatif resiko kematian perinatal berkisar dari 0-22‰.

Penentuan keadaan janin ialah dengan cara berikut.

  1. Tes tanpa tekanan (non stress test). Bila memperoleh hasil non reaktif maka dilanjutkan dengan tes tekanan oksitosin. Bila diperoleh hasil reaktif maka nilai spesifisitas 98,8% menunjukkan kemungkinan besar janin baik. Bila ditemukan hasil tes tekanan yang positif, meskipun sensitifitas relative rendah tetapi telah dibuktikan berhubungan dengan keadaan postmatur.
  2. Gerakan janin. Gerakan jani dapat ditentukan secara subyektif (normal rata-rata 7kali/20 menit) atau secara obyektuf dengan tokografi (normal rata-rata 10kali/20 menit). Gerakan janin dapat pula ditentukan pada pemeriksaan ultrasonografi. Dengan menentukan nilai biofisik maka keadaan janin dapat dipastikan lebih baik. Penilaianbanyaknya air ketuban secara kuantitatif dengan USG (normal > 1cm/bidang) memberikan gambaran banyaknya air ketuban, bila ternyata oligohidram-nion maka kemungkinan telah terjadi kehamilan lewat waktu.
  3. Amnioskopi. Bila ditemukan air ketuban yang banyak dan jernih mungkin keadaan janin masih baik. Sebaliknya air ketuban sedikit dan mengandung mekonium akan mengalami resiko 33% asfiksia.



Keadaan yang mendukung bahwa janin masih baik memungkinkan untuk mengambil keputusan:

  1. menunda 1 minggu dengan menilai gerakan janin dan tes tanpa tekanan 3 hari lagi
  2. melakukan induksi parus.

Rabu, 20 Februari 2013

Sejarahnya Tugu Monas

Monas atau singkatan dari Monumen Nasional adalah sebuah monumen yang mana terletak di jantung Ibu Kota Jakarta. Monumen ini dibangun untuk mengenang perjuangan para pahlawan kita dalam merebut kemerdekaan dari pemerintahan Kolonial Belanda. Pembangunan monumen ini di prakarsai oleh Founding Father kita yaitu Bapak Soekarno pada tahun 1950, beliau ingin mengenang perjuangan rakyat yang mana akan digambarkan dalam sebuah monumen. Di ujung tugu monas terdapat lidah api yang dilapisi dengan emas yang menggambarkan betapa membaranya perjuangan rakyat Indonesia untuk merebut kemerdekaan.

Dalam pemilihan bentuk dan rancangan monumen dilakukanlah sayembara oleh komite nasional. Yang pertama pada tahun 1955, dalam sayembara itu ada 51 karya yang masuk namun hanya satu yang memenuhi syarat yaitu sebuah karya dari Frederich Silaban. Yang kedua dilakukan pada tahun 1960 namun kali ini tak satupun dari 136 rancangan yang masuk dalam kriteria yang ditentukan. Oleh karena itu rancangan dari Frederich Silaban lah yang diajukan ke Bapak Soekarno, namun sayangnya Beliau tidak menyukai rancangan tersebut. Dan bahkan rancangan tersebut terlalu megah yang mana jelas saja tidak akan mampu ditunjang oleh anggaran negara saat itu yang sedang berada dalam kondisi buruk. Frederich Silaban selaku perancang desain tugu monas menyarankan agar Bapak Soekarno menunggu hingga kondisi keuangan negara membaik untuk membangun monumen ini. Akhirnya Bapak Soekarno meminta arsitek R.M. Soedarsono untuk melanjutkan rancangan tersebut  dan bersama Frederich Silaban pembangunan tugu monas pun dimulai pada 17 Agustus 1961.

Terdapat beberapa proses pembangunan dari pada tugu monas ini, tahap pertama dimulai tahun 1961-1965 yang mana Bapak Soekarno menanamkan pasak besi untuk pertama kalinya. Kemudian tahap kedua dimulai tahun 1966-1968, oleh karena terjadinya G-30-S/PKI pada tahun 1965 proses pembangunan ini sempat tertunda beberapa saat. Kemudian pada tahap ketiga/tahap akhir dimulai pada tahun 1969-1976. Monumen Tugu Monas secara resmi dibuka untuk umum pada 12 Juli 1975 oleh Presiden Soeharto. Lapangan Monas yang mana sering disebut Lapangan Merdeka sudah beberapa kali berganti nama seperti Lapangan Gambir, Lapangan Ikada, Lapangan Merdeka, Lapangan Monas, dan Taman Monas.

Tugu Monas
Tugu Monas dan kolam pantul
Museum Monas
Museum Monas
Museum Monas
Diorama dalam Museum Monas

Senin, 18 Februari 2013

Seputar Cloud Computing

Cloud Computing ?

cloud computing
Berdasarkan arti harfiah dari pada cloud computing yaitu komputasi di awan maka dapat ditarik suatu pengertian bahwa Cloud Computing itu merupakan suatu teknologi yang mana memindahkan seluruh data yang dibutuhkan suatu perusahaan ke "awan". Dalam artian ini awan adalah suatu tempat dimana bisa diletakkannya data yang akan digunakan dalam proses bisnis perusahaan yang mana akan memudahkan dalam memanajemen data tersebut.


Dalam teknologi ini sebuah perusahaan tidak akan membutuhkan server bagi perusahaannya untuk meletakkan data-data. Server tersebut telah digantikan oleh "awan" yang digunakan meletakkan datanya. Di sini perusahaan tidak perlu tahu dimana letak geografis dari pada awan (server) tersebut. Perusahaan dapat dengan mudah untuk mendownload dan mengupload data ke awan tersebut. Bahkan dengan teknologi ini sebuah perusahaan tidak perlu untuk menginstal aplikasi pada PC mereka untuk bekerja. Aplikasi tersebut dapat disediakan oleh "awan" yang mana akan menghemat biaya bagi perusahaan tersebut.

Berbicara tentang upload dan download data berarti berbicara tentang jaringan. Benar sekali bahwa cloud computing ini adalah suatu jaringan komputer. Untuk melakukan upload dan download data maka sebuah perusahaan membutuhkan jaringan untuk menggunakan teknologi ini. Dan juga bandwith yang besar sangat dibutuhkan bagi sebuah perusahaan yang ingin menjalankan aplikasi yang terinstal di "awan". Inilah suatu kelemahan dari pada cloud computing tersebut.

cloud computing
Sebuah perusahaan yang menggunakan jasa cloud computing tidak perlu lagi repot-repot dalam melakukan manajemen data, memikirkan keamanan data dan lain sebagainya. Bahkan sebuah jasa cloud computing mengatakan bahwa cloud computing itu dapat memanajemen data anda lebih baik dari pada anda dan dengan tingkat keamanan yang lebih tinggi dari pada server yang anda sediakan sendiri.

Dalam beberapa kurun waktu terakhir ini sudah banyak perusahaan yang menggunakan teknologi ini. Biaya yang rendah serta kemudahan yang ditawarkan membuat mereka memilih menggunakan teknologi ini. Munculnya akses internet berkecepatan tinggi yang sangat mudah didapat mulai dari perkantoran sampai warung-warung juga sangat mendukung teknologi ini. Penyedia jasa cloud computing ini juga menyediakan ketersediaan yang tinggi dan pemantauan server yang 1x24 jam, 7x1 minggu.

Minggu, 17 Februari 2013

Kelainan Kulit Akibat Alergi Makanan

alergi makanan
Kelainan kulit akibat alergi makanan ialah dermatosis akibat reaksi imunologik terhadap makanan atau bahan pelengkap makanan. Reaksi simpang makanan adalah setiap reaksi yang tidak diinginkan akibat ingesti makanan atau bahan adiktif makanan.Alergi makanan didasari oleh mekanisme imunologis, sedangkan intoleransi makanan terjadi akibas mekanisme fisiologis atau non-imunologis. Intoleransi makanan terjadi akibat sifat farmakologis makanan tersebut misalnya kafein mengakibatkan irritable bowel, atau toksin yang ada di dalam makanan atau adanya akibat gangguan metabolisme misalnya defisiensi laktase.

Manifestasi alergi makanan pada kulit umumnya berupa urtikaria/angioedema atau dermatis atopik. namun dapat juga berupa dermatitis herpetifomis duhring. Prevalensi alergi makanan tidak diketahui dengan pasti, namun besarnya dugaan masyarakat terhadap alergi makanan melebihi prevelensi yang dibuktikan melalui penelitian klinis. Gangguan ini lebih sering ditemukan pada bayi dan anak-anak dibandingkan dengan orang dewasa.

Glikoprotein yang terkandung dalam makanan merupakan komponen yang paling berperan pada alergi makanan. Bahan ini mempunyai berat molekul 10.000-67.000 Dalton, larut dalam air, umumnya stabil terhadap pemanasan dan resisten terhadap asam dan aktivitas proteolitik. Hasil sebuah penelitian menunjukan bahwa jenis makanan yang sering menimbulkan reaksi alergi adalah susu, telur, ikan, crustacea, kacang tanah, kedelai dan gandum. Proses yang dilakukan terhadap makanan seperti pemanasan, pengalengan dan liofolisasi dapat mengubah antigenesitas bahan makanan tertentu. Kadang-kadang juga ditemukan reaksi silang antara beberapa jenis makanan.



alergi makanan
Manifestasi alergi makanan pada kulit umumnya bervariasi dari urtikaria akut dan atau angioedema sampai ruam morbiliformis. Alergi makanan juga telah dibuktikan merupakan pencetus dermatitis atopik pada sepertiga kasus anak-anak. Dalam waktu 2 jam setelah ingesti makanan tersangka, akan terjadi eritema dan pruritus yang menyebabkan penderita menggaruk, sehingga terjadi eksaserbasi termatitis atopik. Kasus dermatitis atopik pada bayi diperkirakan 85% akan mengalami toleransi terhadap makanan setelah mencapai usia 3 tahun. Dermatitis herpetiformis Duhring merupakan hipersensitivitas terhadap makanan yang bermanifestasi sebagai ruam pruritik, dan dihubungkan dengan adanya enteropati sensitif-gluten. Lesi kulit bervariasi dari urtika, papul, vesikel sempai bula. Lesi kulit akan membaik dengan dit eliminasi gluten.

Pengobatan kelainan kulit yang terjadi akibat makanan tidak berbeda dengan pengobatan kelainan kulit akibat lain yang bukan makanan. Bila diagnosis hipersensitivitas makanan telah ditegakkan, maka alergen penyebab harus dihindari. Diagnosis alergi makanan pada masa anak-anak tidak bersifat menetap seumur hidup dan dianjurkan melakukan evaluasi ulan dengan uji kulit, pemeriksaan RAST atau oral challenge setiap 3 tahun. Keadaan ini tidak berlaku untuk dermatitis herpetiformis, sehingga pada penyakit ini penghindaran alergen berlaku seumur hidup.

Sabtu, 16 Februari 2013

Mendiagnosa Kehamilan


diagnosa kehamilan
Mendiagnosa kehamilan adalah hal yang banyak dilakukan oleh pasangan baru menikah. Pada wanita, tanda-tanda kehamilan tersebut dapat terlihat dari gejala-gejala berikut ini :
  1. Amenorea (tidak dapat haid). Gejala ini ssangatlah penting karena pada umumnya seorang wadita yang sedang hamil tidak dapat haid lagi. Penting untuk diketahuinya tanggal hari pertama haid terakhir untuk mengetahui umur kandungan dan prediksi kelahirannya. Baca juga artikel ini : Menghitung Tafsiran Persalinan.
  2. Nausea dan emesis (enek dan muntah). Hal ini terjadi umumnya pada bulan-bulan awal kehamilan. Sering terjadi pada pagi hari yang lazim disebutnya morning sickness. Dalam batasan tertentu keadaan ini masih wajar, namun bila sudah berlebihan dapat berbahaya yang sering disebut hiperemesis gravidarum.
  3. Mengidam. Keadaan mengidam atau menginginkan sesuatu (umumnya makanan), terjadi pada bulan-bulan awal kehamilan dan akan mulai hilang seiirng dengan bertambahnya usia kehamilan.
  4. Pingsan. Seseorang yang sedang hamil muda dapat pingsan dengan mudah di tempat-tempat yang ramai, bising dan tidak tenang. Dianjurkan bagi ibu hamil muda untuk tidak bepergian ke tempat-tempat tersebut. Keadaan ini akan hilang setelah usia kandungan 16 minggu.
  5. Mamma menjadi tegang dan membesar. Hal ini disebabkan oleh pengaruh esterogen dan progesteron yang merangsang duktuli dan alveoli di mamma. Gladula Montgomery akan tampak lebih jelas.
  6. Anoreksia (kehilangan nafsu makan). Nafsu makan akan hilang pada bulan-bulan awal kehamilan. Namun setelah itu jangan disalah tafsirkan, biasanya ibu hamil menafsirkan "makan untuk dua orang". Hal ini tidak baik karena kenaikan berat badan tidak akan sesuai dengan usia kehamilan.
  7. Sering kencing. Keadaan ini terjadi karena pada bulan-bulan awal kandung kencing tertindih oleh uterus yang mula membesar. Keadaan ini akan hilang seiring usia kehamilan namun akan muncul lagi pada akhir triwulan karena janin mulai masuk ke ruang panggul dan menekan kandung kencing.
  8. Obstipasi. Hal ini terjadi karena tonus otot menurun yang disebabkan oleh pengaruh dari hormon steroid.
  9. Pigmentasi Kulit. Pigmentasi ini terjadi pada kehamilan 12 minggu ke atas yang disebabkan oleh pengaruh dari hormon kortiko-steroid plasenta yang merangsang melanofor dan kulit. 
  10. Epulis. Epulis adalah suatu hipertrofi papilla ginggivae yang sering terjadi pada triwulan pertama.
  11. Varises. Hal ini dijumpai kebanyakan pada triwulan terakhir, yang ditemukan pada daerah genitalia, eksterna, fossa poplitea, kaki dan betis. Pada multigravida kadang-kadang varises ditemukan pada kehamilan terdahulu, timbul kembali pada triwulan pertama. Munculnya varises juga dapat mengindikasikan gejala pertama kehamilan muda.
Sekianlah info yang dapat saya bagikan mengenai diagnosa kehamilan, hal ini saya dapat dari beragai sumber seperti buku, blog lain, dan portal lainnya. Semoga bermanfaat untuk anda.
Terima Kasih.


Pengertian Ilmu Kebidanan

Ilmu Kebidanan
Pada artikel kali ini saya akan coba membuat tentang Ilmu Kebidanan, kenapa ??? Karena sang pujaan hati adalah seorang calon bidan maka sedikit tidaknya saya tahu tentang Ilmu Kebidanan. hehehehe. Membaca buku-bukunya membuat saya terinspirasi untuk membuat artikel ini.

Ilmu Kebidanan atau Obstetri itu adalah bagian dari Ilmu Kedokteran yang khusus mempelajari segala soal yang bersangkutan dengan lahirnya seorang bayi. Jadi secara garis besarnya objek Ilmu Kebidanan itu adalah kehamilan, persalinan, nifas dan bayi baru lahir.

Kata kebidanan sendiri menurut Klinkert (1892) sumbernya adalah dari bahasa Sanskerta yaitu "widwan" yang berarti cakap, "membidan" yang berarti mengadakan sedekah bagi seorang penolong bersalin yang minta diri setelah bayi berumur 40 hari. Kata "obstetri sendiri dihubungkan dengan kata "obstare", yang berarti berada di sampingnya, dalam hal ini berada di samping ibu yang akan melahirkan. Pendapat lain menyebutkan bahwa kata aslinya adalah "adstetrix" yang berarti membantu seseorang yang sedang bersalin.

Pelayanan kebidanan dalam artian yang sempit dapat diuraikan sebagai berikut :
  1. Pengawasan serta penanganan wanita dalam masa hamil dan pada waktu persalinan.
  2. Perawatan dan pemeriksaan wanita sesudah persalinan.
  3. Perawatan bayi yang baru lahir.
  4. Pemeliharaan laktasi.
 Bila dirangkum maka Ilmu Kebidanan menekankan usaha-usaha yang mana berhubungan dengan peningkatan kesehatan dan kesejahteraan para calon orang tua, dan dengan membantu mereka diharapkan agar memberikan pengetahuan tentang sikap yang wajar dalam kehidupan berkeluarga serta tempat keluarga di masyarakat. Termasuk di dalamnya adalah bimbingan bagi mereka kelak akan menjadi orang tua yang baik dan pemberian pengertian tentang soal-soal yang bersangkutan dengan kesehatan reproduksi.
Mungkin sekian yang dapat saya gambarkan tentang ilmu kebidanan, untuk lebih jelasnya mungkin saya tulis pada artikel-artikel selanjutnya.
Terima Kasih.

Kamis, 14 Februari 2013

Cara Mendapatkan Traffic Blog Dari Search Engine

Rating website di search engine sangatlah mempengaruhi besaran traffic yang datang ke website kita. Setiap blogger/webmaster akan berlomba-lomba untuk mendapatkan traffic yang tinggi dengan tujuan agar website mereka menjadi terkenal. Search engine sudah di program sedemikian rupa agar peka terhadap perubahan sebuah website. Berikut di bawah ini akan saya rangkum beberapa hal yang dapat dilakukan agar meningkatkan rating di search engine untuk mendapatkan traffic.

  1. Daftarkan blog ke search engine. Blog yang sudah terdaftar di search engine akan lebih mudah di index oleh search engine. 
  2. Gunakan template blog yang SEO FRIENDLY. Template blog yang seo friendly akan memudahkan Search Engine dalam menemukan blog kita. Jika blog kita mudah untuk di index oleh google maka ratingnya pun otomatis akan meningkat.
  3. Postingan yang berkualitas. Postingan kita juga berpengaruh dalam mendatangkan traffic. Usahakan agar membuat postingan dengan pemikiran sendiri (tidak Copy Paste).
  4. Seringlah mengupdate blog. Blog yang uptodate akan lebih dianggap hidup oleh search engine, sehingga akan mendapatkan rating yang tinggi di mata search engine.
  5. Blog Walking. Blog walking artinya anda meninggalkan jejak berupa link blog anda pada blog-blog lainnya yang sudah mempunyai rating tinggi.
  6. Membuat Backlink. Membuat backlink ini mungkin seperti blog walking, namun kita dapat mencari backlink dari situs mana saja yang memiliki rating tinggi di search engine. Misalkan kita tinggalkan link blog kita pada jejaring sosial seperti facebook dan twiter, hal itu lumayan membantu kita.
Mungkin sekian yang dapat saya tulis, itulah beberapa cara dasar untuk mendapatkan traffic dari search engine (berdasarkan pengalaman saya). Untuk lebih lanjut mungkin nanti akan saya tulis beberapa cara meningkatkan traffic.
Terima Kasih.

Selasa, 12 Februari 2013

Pemeliharaan Perangkat Lunak (Software Engineering)


Sebelum membahas tentang pemeliharaan perangkat lunak, alangkah baiknya kita mengenal sedikit tentang apa sih perangkat lunak tersebut.
Baiklah, jadi perangkat lunak adalah seluruh komponen pengolahan data yang dapat membantu memecahkan masalah diluar dari perangkat hardware yang meliputi system design, program dan prosedur.

Beberapa penggambaran umum tentang perangkat lunak :
  1. Perintah (program komputer) yang mana bila dieksekusi akan menghasilkan fungsi sebagai mana yang kita inginkan.
  2. Struktur data yang memungkinkan suatu aplikasi dapat memanipulasi informasi secara proporsional.
  3. Dokumen yang menggambarkan suatu kegunaan dari pada sebuah program.
Perangkat lunak tersebut dibedakan menjadi 2 tipe yaitu :
  1. Produk Generik, yaitu sistem stand alone yang di produksi oleh perusahaan pengembang perangkat lunak dan di pasarkan ke pasar umum. Contohnya : Microsoft Office, Adobe Creative Suite, dll.
  2. Produk Pesanan, yaitu produk perangkat lunak yang mana akan dikembangkan bila ada perusahaan/konsumen yang memesannya. Contohnya : Sistem Penerimaan Mahasiswa untuk sebuah kampus, dll.
Pemeliharaan Perangkat Lunak
Sedangkan, Pemeliharaan Perangkat Lunak adalah proses umum pengubahan/pengembangan perangkat lunak setelah diserahkan ke konsumen. Perubahan mungkin berupa perubahan sederhana untuk membetulkan error koding atau perubahan yg lebih ekstensif untuk membetulkan error perancangan/perbaikan signifikan untuk membetulkan error spesifikasi/akomodasi persyaratan baru.








Ada 4 katagotri pemeliharaan software yaitu :
  1. Corrective Maintenance, perubahan yang dilakukan guna memperbaiki kesalahan.
  2. Adaptive Maintenance, perawatan berdasarkan perubahan lingkungan.
  3. Perfective Maintenance, perubahan untuk meningkatkan kualitas sistem tanpa merubah fungsinya.
  4. Preventive Maintenance, Meningkatkan reliability, future maintainability, future enhancement  (reverse engineering dan re-engineering)
Kenapa biaya pemeliharaan lebih tinggi dari pada biaya pengembangan, berikut adalah beberapa faktor yang menyebabkannya :
  1. Stabilitas Tim, biasanya tim pengembang dan tim pemelihara adalah orang yang berbeda karena tim pengembang biasanya sudah lari ke proyek baru sehingga tim pemeliharanya tidak begitu paham atas sistem yang dikembangkan.
  2. Tanggung Jawab Kontrak, kontrak bagi pengembang dan pemelihara kebanyakan terpisah atau diberikan kepada perusahaan yang berbeda dan bahkan bukan pengembang sistem aslinya, akibatnya tidak ada insentif bagi pengembang untuk membuat sistem yang mudah untuk diubah.
  3. Keahlian Staff, staff pemelihara kebanyakan tidak berpengalaman dalam hal pemeliharaan software dan staff pemelihara sering diaangap tidak memerlukan keahlian yang mendalam di bidang software.
  4. Umur dan Struktur Program, program yang sudah tua biasanya strukturnya sudah terdegradasi oleh perkembangan jaman sehingga sangat sulih dipahami oleh pemelihara.
Beberapa permasalahan yang sering muncul dalam pemeliharaan software :
  • Kesulitan melakukan pelacakan evolusi software pd versi sebelumnya,
  • Kesulitan pelacakan pada proses pengembangan software,
  • Sulit untuk mengerti program orang lain,
  • Tidak adanya dokumentasi yang baik,
  • Tidak adanya nara sumber,
  • Kebanyakan software dirancang tanpa adanya pemikiran untuk diubah.
Sekian artikel mengenai Pemeliharaan Perangkat Lunak, semoga bermanfaat bagi anda.
Terima Kasih.

Ukuran Lapangan Sepak Bola Standar FIFA

Sepak bola adalah olah raga terpopuler di seluruh dunia, olah raga ini dimainkan oleh 2 tim yang beranggotakan 11 orang. Kedua tim bermain di atas lapangan berbentuk persegi panjang dengan tujuan utama memasukkan bola ke gawang lawan. Pertandingan sepak bola dipimpin oleh seorang wasit dan 2 orang hakim garis sebagai pembantunya.

Berikut ini adalah ukuran lapangan sepak bola yang sudah diresmikan oleh FIFA.

lapangan sepakbola
klik pada gambar untuk memperbesar

  1. Panjang lapangan sepak bola minimal 90m dan maksimal 120m.
  2. Lebar lapangan sepak bola minimal 45m dan maksimal 90m.
  3. Pada tengah lapangan terdapat lingkaran dengan jari-jari 9,15m.
  4. Lebar gawang 7,3m dan tingginya 2,4m.
  5. Pinalty Area panjangnya 40,3m dan lebarnya 16,5m.
  6. Area penjaga gawang (6 yard box) panjangnya 29m dan lebarnya 5,5m.
  7. Jarak dari garis gawang ke titik pinalty adalah 11m.
  8. Rumput lapangan sepakbola umumnya berwarna hijau dengan ketebalanan garis pembatas yaitu 10cm.
Itulah sekilas tentang lapangan sepak bola yang secara resmi telah di standarkan oleh FIFA selaku organisasi sepakbola tertinggi dunia. 
Sekian artikel kali ini dan semoga bermanfaat. Terima kasih.


Tahukan Anda Tentang Narkoba ?

Kasus tentang peredaran narkoba, pemakaian dan penyalah gunaannya semakin merebak di negara Indonesia akhir-akhir ini. Kalangan artis sangatlah dekat dengan mereka, masyarakat umum dan bahkan pejabat dan pihak berwenang pun tak luput dari mereka. Kurangnya pengetahuan tentang bahaya narkoba menjadi faktor utama dalam penyalah gunaannya. Berikut ini akan saya coba tulis artikel mengenai narkoba dan bahayanya.

NARKOBA

Adalah singkatan dari Narkotika, Psikotropika dan Obat-obatan terlarang, istilah lainnya di keluarkan oleh Departemen Kesehatan Indonesia yaitu NAPZA yang artinya Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif lainnya. Pada umumnya Narkoba atau Napza ini membuat suatu resiko yaitu kecanduan. Hal inilah yang membuat peredaran narkoba atau napza sangat mudah beredar.

Narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan tanaman baik sintetis maupun semi sintetis yang dapat menyebabkan penurunan atau perubahan kesadaran, hilangnya rasa, mengurangi sampai menghilangkan rasa nyeri, dan dapat menimbulkan ketergantungan.

Psikotropika adalah obat baik alamiah atau sintetis yang bersifat psikoaktif yang melalui pengaruh selektif pada susunan syaraf pusat yang menyebabkan perubahan khas pada aktifis mental dan perilaku.

Zat Adiktif adalah zat atau bahan yang berasal dari bahan kimia atau biologi, baik dalam bentuk tunggal maupun campuran yang dapat membahayakan kesehatan tubuh dan lingkungan hidup.

Kaum remaja adalah kaum yang paling mudah terjerat dalam jebakan narkoba, namun tidak memungkinkan pula orang yang lebih dewasapun dapat terjerat pula. Penyalahgunaan narkoba ini pada dasarnya pertama kali menyebabkan kecanduan dan ketergantungan yang berlebih pada barang yang mereka konsumsi. Setelah kecanduan yang berlebih tersebut maka zat-zat yang terkandung dalam narkoba akan mulai merusak organ-organ tubuh seperti syaraf, merusak daya berfikir seseorang, merusak keseimbangan emosionalnya dan yang paling mengerikan adalah berujung pada kematian.

Bahaya narkoba ini bukan hanya bisa terjadi pada pengkonsumsinya, orang-orang di sekitar merekapun dapat terkena imbasnya. Seseorang yang sudah kecanduan akan narkoba bisa jadi mempengaruhi orang terdekatnya untuk ikut mengkonsumsi narkoba. Bila seorang pecandu tidak dapat mengkonsumsi narkoba mungkin karena tidak mempunya uang untuk membeli, maka tindak kriminal pun menjadi jalan pintas untuk mereka agar mendapatkan barang haram tersebut. Banyak tindak kekerasan yang terjadi didasarkan akan kebutuhan untuk mengkonsumsi narkoba, tidak jarang kasus yang ditangani polisi berujung pada narkoba.

Sebaiknya bimbing remaja-remaja masa kini agar terhindar dari narkoba, dan berikanlah mereka sesuatu yang positif agar terhidar dari bahaya narkoba tersebut. Kasih sayang dan perhatian dari orang-orang terdekat seperti keluarga merupakan jalan utama agar generasi muda terhindar dari narkoba. Inilah peringatan untuk kita bahwa jangan sekali sekali bermain-main dengan narkoba.

Sabtu, 09 Februari 2013

Sekilas Sejarah GOOGLE

Google dimulai sebagai sebuah proyek pencarian pada Januari 1996 oleh Larry Page dan Sergey Brin, dua mahasiswa Ph. D. di Universitas Stanford, California. Mereka menghipotesiskan bahwa sebuah mesin pencari yang menganalisa pereratan antara website dapat menghasilkan hasil yang lebih baik daripada teknik yang sudah ada, yang menilai hasil berdasarkan jumlah pencarian tersebut muncul pada sebuah halaman. Mesin pencari mereka disebut “BackRub” karena pranala kembali sistemnya dapat memperkirakan pentingya sebuah situs. Sebuah mesin pencari kecil bernama Rankdex telah menggunakan strategi yang sama. Diyakini bahwa halaman dengan pranala lebih banyak dari halaman web yang relevan merupakan halaman paling relevan yang dikaitkan dengan pencarian, Page dan Brin menguji tesis mereka sebagai bagian dari pembelajaran mereka, dan mendirikan tumpuan untuk mesin pencari mereka. Aslinya, mesin pencari tersebut menggunakan website Universitas Stanford dengan domain google.stanford.edu. Domain google.com diregistrasikan tanggal 15 September 1997, dan perusahaan ini berdiri dengan nama Google Inc. tanggal 7 September 1998 pada sebuah garasi rumah di Menlo Park, California. Investasi awal yang diperoleh untuk perusahaan baru ini bernilai hampir $1,1 juta, termasuk sebuah cek senilai $100.000 dari Andy Bechtolsheim, salah seorang pendiri Sun Microsystems.
Bulan Maret 1998, perusahaan ini memindahkan kantornya ke Palo Alto, rumah bagi beberapa perusahaan teknologi di Silicon Valley. Setelah tumbuh melampaui dua situs lainnya, perusahaan ini menyewa sebuah komplek bangunan di 1600 Ampitheatre Parkway, Mountain View dari Silicon Graphics (SGI) pada tahun 2003. Google telah menetap di lokasi itu hingga saat ini, dan komplek ini mulai dikenal sebagai Googleplex (plesetan dari kata googolplex, angka 1 yang diikuti oleh seratus nol). Tahun 2006, Google membeli properti dari SGI sebesar $319 juta.
Mesin pencari Google menarik perhatian jumlah pengguna Internet yang terus meningkat, yang menyukai desain sederhana dan penggunaannya. Pada tahun 2000, Google mulai menjual iklan yang dikaitkan dengan kata kunci pencarian. Iklan tersebut hanya berupa teks polos untuk menjaga sebuah desain halaman yang teratur dan untuk meningkatkan kecepatan pemunculan halaman. Kata kunci dijual berdasarkan pada kombinasi tawaran harga dan jumlah klik, dengan penawaran dimulai pada 5 sen (US$) per klik. Model penjualan iklan kata kunci dirintis oleh Goto.com (akhirnya mengubah nama menjadi Overture Services, sebelum diambil alih oleh Yahoo! dan diganti merek menjadi Yahoo! Search Marketing). Sementara berbagai pesaing dot-comnya gagal dalam pasaran Internet baru, Google memperkuat pengaruhnya untuk meningkatkan pendapatan.
Nama “Google” berasal dari ucapan “googol” yang salah, yang merujuk pada 10100 (angka yang itunjukkan oleh 1 yang diikuti oleh seratus nol). Setelah kata ini menjadi ucapan sehari-hari, kata “google”, dimasukkan dalam Merriam Webster Collegiate Dictionary dan Oxford English Dictionary pada 2006, yang berarti “menggunakan mesin pencari Google untuk memperoleh informasi di Internet.”
Sebuah paten yang menggambarkan bagian dari mekanisme penilaian Google (Page Rank) disetujui pada 4 September 2001. Paten ini secara resmi ditetapkan oleh Universitas Stanford dan memasukkan nama Lawrence Page sebagai sang pencipta.
Keuangan dan penawaran umum perdana
Pendanaan pertama untuk Google sebagai sebuah perusahaan dikunci dalam bentuk kontribusi sebesar USD100.000 dari Andy Bechtolsheim, pendiri Sun Microsystems, diberi kepada sebuah perusahaan yang belum berdiri. Sekitar enam bulan kemudian, sebuah putaran dana lebih besar diumumkan, dengan investor besar yang menjadi firma pesaing Kleiner Perkins Caufield & Byers dan Sequoia Capital.
Penawaran umum perdana Google dilaksanakan pada tanggal 19 Agustus 2004. 19.605.052 saham ditawar dengan harga $98 per lembar. Dari itu, 14.142.135 (rujukan matematika lainnya sebagai √2 ≈ 1,4142135) dilayangkan oleh Google dan 5.462.917 oleh pemegang saham yang menjual. Penjualan tersebut meningkat $1,67 milyar, dan memberi Google kapitalisasi pasar lebih dari $23 milyar. Kebanyakan dari 271 juta lembar saham Google dikontrol oleh Google sendiri. Banyak karyawan Google menjadi milyuner mendadak. Yahoo!, sebuah kompetitor Google, juga mendapat untung dari IPO tersebut karena perusahaan tersebut mendapat 8,4 juta lembar saham Google pada 9 Agustus 2004, sepuluh hari sebelum IPO (penawaran umum perdana).
Kemunculan saham IPO Google sangat baik, dengan gelombang harga hingga $500 pada 2007, karena penjualan dan perolehan yang kuat di pasaran periklanan, juga munculnya fitur baru seperti Google Desktop dan homepage pribadi. Gelombang harga saham disediakan terutama oleh investor pribadi, berbeda dari investor institusi besar dan reksadana.